Peta Situs |
Kerjasama |
Success Story |
Info Teknologi |
Sebaiknya Anda Tahu |
Peraturan Pertanian |
![]() | Hari ini | 568 |
![]() | Kemarin | 1119 |
![]() | Minggu ini | 2631 |
![]() | Minggu Terakhir | 6899 |
![]() | Bulan ini | 9530 |
![]() | Bulan Terakhir | 33798 |
![]() | Semua hari | 1141085 |
BPTP Balitbangtan Kaltim, Destinasi Orientasi Profesi Politani Samarinda |
![]() |
![]() |
![]() |
Berita |
Oleh Bagus |
Rabu, 11 Januari 2017 14:24 |
Samarinda, 10.1.2017. Kurang lebih 30 mahasiswa-mahasiswi dari Politeknik Pertanian Negeri Samarinda dengan antusias mengikuti bimbingan teknis inovasi teknologi pertanian yang diadakan di Kebun Percobaan Lempake. Acara berlangsung selama 2 hari yaitu tanggal 10-11 Januari 2017. Materi bimbingan tekis meliputi antara lain yaitu : pembuatan pestisida nabati, pembuatan pupuk organik cair, teknik grafting pada tanaman buah serta pengenalan alat AWS. Pada pembuakaan acara Kepala BPTP Balitbangtan Kalimantan Timur (Dr. Ir. M. Hidayanto, MP) menyampaikan beberapa informasi dan tupoksi BPTP Balitbangtan Kalimantan Timur kepada peserta serta memberikan arahan terkait pelaksanaan kegiatan bimbingan teknis yang akan dilaksanakan agar tercapai sesuai dengan tujuan. Pada inti acara bimbingan teknis, peserta diajak terlibat langsung dalam praktek sehingga lebih komunikatif antara peserta dan narasumber. Narasumber yang terlibat antara lain 1. Muryani Purnamasari dengan materi pengenalan alat Aumatic Water Station (AWS), 2. Ir. Nurbani dengan materi tekik grafting pada tanaman buah, 3. Junaedi Pangeran dengan materi pembuatan pestisida nabati dan pupuk organik cair. Diharapkan dengan bimbingan teknis ini para mahasiswa-mahasiswi dapat menambah wawasan dan pengetahuan tentang dunia pertanian lebih mendalam lagi, sehingga dapat meningkatkan kepercayaan terhadap prafesi di bidang pertanian.
|